Lowongan Kerja BBKPM Kementerian Kesehatan RI - Rekrutmen Lowongan Kerja CPNS BUMN SMA D3 S1 2024
News Update
Loading...

2/06/2017

Lowongan Kerja BBKPM Kementerian Kesehatan RI

Rekrutmen.NET - Pada saat anda melamar kerja, anda pasti punya rasa ragu mencantumkan gaji yang anda inginkan, padahal anda harus menuliskan nilai gaji yang anda inginkan, hal ini bertujuan agar tidak membuang waktu dari kedua belah pihak. masalah itu menjadi penilaian dari posisi yang ditawarkan. apakah kamu tidak memiliki pengalaman kerja pada posisi tersebu atau hanya sedang “mencoba-coba”. Dengan pengalaman kerja yang bagik biasanya perusahaan akan menawarkan kenaikan gaji sebesar 15%, 20%, hingga 30% dari gaji yang anda terima sebelumnya. jadi anda tidak perlu ragu untuk menuliskan gaji sekitar 15%-30%.  anda juga harus memikirkan apakah karena anda  bosan atau kamu tidak menyukai pekerjaan sehingga meninggalkan pekerja tersebut, ceritakan kepada pihak HR agar mereka dapat menggali motivasimu untuk keluar dan menentukan posisi terbaik dalam perusahaan untukmu. anda tidak usah ragu menjelaskan kalau alasanmu untuk keluar didukung dengan perbaikan pribadi, misalnya potensimu untuk mengembangkan diri di tempat baru.
ini bukan menjadi masalah sama sekali tapi justru akan lebih memberi anda peluang mengembangkan potensi dari diri anda. berikut ini kami akan memberikan informasi lowongan kerja dari BBKPM Bandung. BBKPM Bandung berdiri pada tahun 1952, dengan nama BP5 (Balai Penyelidikan dan Pemberantasan Penyakit Paru-Paru) BBKPM Bandung didirikan bertujuan sebagai pusat pemberantasan penyakit tuberculosis (TB). BP5 Bandung menempati gedung di Jl. Ir. H. Juanda 45 kemudian pindah ke Jl. Pasir Kaliki 121. Gedung BBKPM yang saat ini menjadi lokasi BBKPM Bandung mulai ditempati pada bulan Juli tahun 1955. demi mendukung segala operasi BBKPM Bandung, saat ini Balai Besar Kesehatan Paru Masyarakat (BBKPM) Bandung yang merupakan salah satu UPT Fasilitas Pelayanan Kesehatan Milik Kementerian Kesehatan RI sedang membutuhkan Tenaga Kerja dengan kualifikasi sebagai berikut:

Add caption


Syarat Umum :
  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Pelamar berusia 18-35 Tahun
  • Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
  • Memiliki Integritas yang tinggi terhadap NKRI
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri dan tidak berkedudukan sebagai calon/Pegawai Negeri Sipil, TNI dan POLRI
  • Memiliki kualifikasi pendidika, kecakapan, keahlian dan keterampilan yang diperlukan
  • Memiliki kelakuan Baik dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  • Sehat Jasmani dan Rohani yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Sehat dari Dokter Pemerintah

Formasi & Syarat Khusus :
DOKTER JAGA (2 orang)
  • Pria / Wanita
  • Bersedia bekerja di IGD dan Rawat Inap
  • Lulusan Pendidikan Profesi Dokter Umum
  • Mempunyai Surat Tanda Registrasi (STR) Dokter
  • KTP Kota Bandung (diutamakan) dan memiliki Sertifikat GELS (diutamakan)

PERAWAT / PERAWAT ANESTESI (1 orang)
  • Pria / Wanita, bersedia bekerja sesuai dengan ketentuan
  • Lulusan pendidikan Minimal D-3 Perawat / Perawat Anestesi
  • Mempunyai Surat Tanda Registrasi (STR) PPNIPengalaman minimal 2 Tahun di ICU (diutamakan)
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

APOTEKER (1 orang)
  • Pria / Wanita, lulusan pendidikan Profesi Apoteker
  • Mempunyai Surat Tanda Registrasi (STR) Apoteker
  • Pengalaman Kerja Minimum 1 Tahun
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

ANALIS KESEHATAN (1 orang)
  • Pria/Wanita, lulusan pendidikan D-3 Analis Kesehatan
  • Mempunyai Surat Tanda Registrasi (STR)
  • Mempunyai Sertifikat Kompetensi Phlebotomy (diutamakan)
  • Memiliki pengalaman Kerja Minimum 1 Tahun
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

PEREKAM MEDIS (1 orang)
  • Jenis kelamin Pria/Wanita
  • Lulusan Pendidikan D-3 Rekam Medis
  • Mempunyai Surat Tanda Registrasi (STR)
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

KASIR (1 orang)
  • Pria/Wanita
  • Pendidikan D-3 Akuntansi
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

PRAMU BOGA (1 orang)
  • Pria/Wanita lulusan pendidikan D3 Tata Boga
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di Fasilitas Kesehatan (diutamakan).
  • Mahir memasak makanan Pasien
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

SATUAN PENGAMANAN (SATPAM) (2 Pria, 1 Wanita)
  • lulusan Pendidikan minimal SMA/Sederajat
  • Sertifikat Keahlian Tenaga Keamanan dari Instansi yang berwenag (Kepolisian).
  • memiliki Tinggi Minimal 165 cm (pria) 160 cm (wanita). dan memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan).
  • Berpengalaman di Fasilitas Kesehatan minimal 1 tahun (diutamakan)

PRAMU BAKTI (3 orang)
  • Pria
  • Pendidikan Minimum SMA/Sederajat
  • Berpengalaman di Fasilitas Kesehatan 1 tahun.
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

PENGEMUDI (1 orang)
  • Pria, lulusan pendidikan Minimum SMA/Sederajat
  • Memiliki SIM A dan C dan mampu mengemudikan Ambulance/ Kendaraan Jenazah.
  • Berpengalaman di Fasilitas Kesehatan 1 tahun (diutamakan)
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

TENAGA LAUNDRY (1 orang)
  • Pria / Wanita, lulusan pendidikan minimal SMA/ Sederajat
  • Berpengalaman minimal 1 tahun di Fasilitas Kesehatan (diutamakan) dan bersedia membantu pekerjaan Housekeeping
  • Memiliki sertifikat Bantuan Hidup Dasar (diutamakan)

Programmer
  • Pria, lulusan pendidikan minimal S-1 Teknik Informatika / ilmu Komputer / Sistem Informasi
  • Menguasai Code Igniter dan Bahasa Pemrograman PHP dan Dotnet
  • Menguasai Database MySQL
  • Mempunyai pengalaman pebuatan webservice
  • Berpengalaman minimal 2 tahun di bidang pebuatan Sistem Informasi (diutamakan)
  • Memahami Sistem Manajemen Rumah Sakit (diutamakan)

Tata Cara Pendaftaran Seleksi, persyaratan berkas lamaran :
  • Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Curriculum Vitae (CV) / Riwayat Hidup
  • Pas Foto Ukuran berwarna 4 x 6 sebanyak 2 lembar
  • Fotocopy Ijazah dan TranskipNilai
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian
  • Surat Keterangan Sehat Dari Dokter Pemerintah
  • Fotocopy sertifikat dan persyaratan lainnya yang dipersyaratkan untuk setiap jabatan
Bagi kalian yang berminat, silakan kirimkan lamaran kalian ke Kepala Balai Besar Kesehatan Paru Masyarakat Bandung, Kementerian Kesehatan RI
Jl. Cibadak No. 214 Bandung 40241
Batas waktu penerimaan Berkas lamaran paling lambat tanggal 7 Februari 2017 (Khusus Tenaga Dokter) dan 13 Februari 2017 (Non-Dokter) dapat melalui POS atau dikirim langsung
Rekrutmen ini tidak dipungut biaya sama sekali, hanya pelamar yang memenuhi persyaratan yang akan diproses.
Sumber : http://www.bbkpm-bandung.org/pengumuman
Perhatian: Kami tidak pernah meminta biaya dalam bentuk apapun, Rekrutmen Lowongan Kerja Tidak dikenakan Biaya Apapun! GRATIS!

Comments
Harapan Kami
Semoga Kamu Cepat dapat Pekerjaan ya
Amin