Lowongan Kerja BUMN PTPN 4 Besar-besaran Tahun 2018 - Rekrutmen Lowongan Kerja CPNS BUMN SMA D3 S1 2024
News Update
Loading...

10/22/2018

Lowongan Kerja BUMN PTPN 4 Besar-besaran Tahun 2018

Rekrutmen.NET - Keadaan bosan saat bekerja bisa jadi karena adanya perubahan peraturan dan tata kerja perusahaan, atau perubahan manajemen, tentu hal ini bisa terjadi di perusahaan manapun. ini tidak bisa dikontrol, namun dalam keadaan seperti ini juga dapat memberi anda peluang untuk bertumbuh. mungkin pada awal perubahaan ini akan membuat kamu akan beradaptasi atau menjadi kurang nyaman, tapi inilah yang namanya perubahan, anda harus tetap terbuka dan menerima keadaan untuk terus belajar. jadikan ini pengalaman baru jika ada peraturan baru dan ini akan menarik untuk anda lalui. bisa saja anda diminta mengerjakan pekerjaan yang kamu tidak familiar sebelumnya atau mendapatkan jam kerja lebih banyak, percayalah ini dapat anda masukkan ke dalam CV dan surat lamaranmu dan akan menjadi nilai positif tentang diri anda. Sebaikn anda jangan putus asa dulu jika belum dipanggil kerja. silakan menganalisa pengalaman dan keahlian yang kamu miliki dengan posisi pekerjaan yang kamu lamar. dan jangan lupa untuk meriksa kembali CV-mu. hal ini demi meminimalisir penolakan dengan memperhatikan detail seperti penamaan perusahaan yang salah. Paling penting adalah jangan sampai anda lupa untuk mencantumkan prestasi yang sudah anda dapat selama bekerja pada perusahaan kemarin-kemarin, karena pada saat melamar , pesainganmu bukan hanya fresh graduate, tapi juga kaum profesional dengan pengalaman serupa. Karena itu, poles CV-mu agar kamu pun menjadi kandidat yang lebih berpotensi! Informasi lowongan kerja berikut yang akan kami berikan kepada anda berasal dari PT Perkebunan Nusantara IV adalah bekas Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit dan teh. BUMN ini berkantor pusat di Medan, Sumatera Utara dan resmi berdiri pada tahun 1996 sebagai peleburan beberapa perusahaan lain.
Membuka kesempatan untuk putra/putri terbaik Indonesia untuk mengisi posisi


Bidang Tanaman (TAN)

Melakukan pengawasan dan koordinasi pengelolaan tanaman kelapa sawit di Kebun/Pabrik untuk memastikan aktivitas yang berjalan sesuai dengan standard dan norma yang ditetapkan dalam mendukung pencapaian sasaran perusahaan
Kualifikasi Khusus
  • Laki-laki
  • Minimum D4/S1 :
    • Agronomi
    • Agroteknologi
    • Budidaya Pertanian
    • Budidaya Perkebunan
    • Ilmu Tanah
    • Proteksi Tanaman
    • Hama Penyakit Tanaman
    • Pemuliaan Tanaman

Bidang Teknik/Pengolahan (TEK)

Melakukan pengawasan dan koordinasi lapangan untuk pengolahan produksi di PKS sesuai dengan standar dan norma yang ditetapkan dalam mendukung pencapaian sasaran perusahaan.
Kualifikasi Khusus
  • Laki-laki
  • Minimum D4/S1
    • Teknik Mesin
    • Teknik Elektro
    • Teknik Kimia
    • Teknik Sipil
    • Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian/Perkebunan

Bidang Tata Usaha (KEU)

Melakukan pengawasan dan koordinasi dalam pengelolaan anggaran keuangan dan pembukuan transaksi di Kebun/Pabrik untuk memastikan aktivitas yang berjalan sesuai dengan standard dan norma yang ditetapkan dalam mendukung pencapaian sasaran perusahaan.
Kualifikasi Khusus
  • Laki-laki dan Perempuan
  • Minimum S1 Akuntansi
  • Lebih disukai mempunyai Register Negara Akuntan dan menguasai SAP/aplikasi ERP lainnya

Bidang SDM, Umum & Keamanan (SDM)

Melakukan koordinasi dan monitoring dalam pengelolaan sumber daya manusia maupun administrasi umum di Kebun/Pabrik sesuai dengan standar dan norma yang ditetapkan dalam mendukung pencapaian sasaran perusahaan.
Kualifikasi Khusus
  • Laki-laki dan Perempuan
  • Minimum S1
    • Hukum
    • Manajemen (Bidang Studi SDM)
  • S2 Magister Profesi Psikologi Bidang Industri Organisasi
  • S1 Hukum Lebih disukai mempunyai pengalaman di Kantor LBH/Pengacara dan memiliki Lisensi advokat
Persyaratan Umum
  • Warga Negara Indonesia
  • Berusia maksimum 35 tahun pada tanggal 01 November 2018
  • Lulusan Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan Tinggi Swasta yang terakreditasi BAN-PT Minimal B.
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum 2.75 (PTN) dan 3.00 (PTS) dari skala 4.00
  • Mempunyai integritas yang tinggi, memiliki jiwa kepemimpinan dan mampu bekerja dalam tekanan.
  • Bermotivasi tinggi, bertanggung jawab dan mampu beradaptasi
  • Lebih disukai memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun pada bidang yang sejenis
  • Bebas dari Narkoba
  • Tidak buta warna (khusus Bidang Tanaman dan Teknik/Pengolahan)
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PTPN IV dan anak perusahaan PTPN IV
Ketentuan Umum
  • Setiap pelamar hanya diperbolehkan mendaftar 1 (satu) kali.
  • Pendaftaran dilakukan secara online melalui www.ppm-rekrutmen.com/ptpn4
  • Panitia tidak menerima lamaran melalui pos atau media pengiriman lainnya.
  • Bagi Pelamar yang pernah mengirimkan lamaran, diwajibkan memperbaharui lamaran dengan melakukan registrasi online melalui situs-web tersebut di atas.
  • Proses rekrutmen dan seleksi seluruhnya dilakukan oleh PPM Manajemen kecuali Wawancara User PT Perkebunan Nusantara IV.
  • Semua kegiatan seleksi diselenggarakan di Medan dan Jakarta
  • Pengumuman tiap tahapan seleksi akan dicantumkan dalam situs-web tersebut di atas.
  • Hanya pelamar yang lulus dalam setiap tahapan seleksi yang akan dipanggil mengikuti proses selanjutnya.
  • Seluruh tahapan proses rekrutmen dan seleksi tidak dipungut biaya apapun. Apabila ada pihak yang berusaha meminta biaya/ menjanjikan sesuatu/ menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dan seleksi dapat melapor ke call center PPM Manajemen.
  • Seluruh biaya alat tulis, akomodasi dan transportasi selama proses seleksi menjadi tanggungan pelamar.
  • Persyaratan Umum dan Khusus dapat dilihat pada menu  Persyaratan.
  • Masa waktu registrasi online adalah 20 Oktober 2018 s.d 28 Oktober 2018 pukul 23.59 WIB
  • Keputusan Panitia Rekrutmen dan Seleksi final dan tidak dapat diganggu gugat.
Tata Cara Melamar
  • Pelamar hanya dapat melamar melalui situs web www.ppm-rekrutmen.com/ptpn4 dengan mengikuti petunjuk pendaftaran. Tidak ada jalur lain yang digunakan untuk pengiriman lamaran.
  • Pelamar wajib memiliki alamat e-mail pribadi dan nomor telepon seluler yang masih aktif untuk dapat mengikuti proses seleksi ini. Tidak ada layanan untuk perubahan/ koreksi alamat e-mail dan nomor telepon seluler yang telah diinput oleh pelamar.
  • Pelamar dilarang menggunakan alamat e-mail milik orang lain dalam proses pendaftaran.
  • Untuk memudahkan registrasi online, persiapkan terlebih dahulu beberapa dokumen ini. Data dan soft file (dengan format JPG, masing-masing file/ dokumen berukuran maksimum 500kb) dari dokumen tersebut diperlukan untuk melengkapi form registrasi unggah dokumen sebagai berikut:
  • Kartu Identitas Diri (E-KTP) atau Surat Keterangan Perekaman E-KTP yang masih berlaku;
  • Ijazah S1/D4 yang akan digunakan untuk melamar;
  • Transkrip Nilai S1/D4 (wajib menampilkan IPK) yang digunakan untuk mengisi data saat registasi online;
  • Pelamar diwajibkan menyiapkan soft file pas foto terbaru (maksimum 3 bulan terakhir), format JPG dengan ukuran file maksimum 100kb. 
Petunjuk pendaftaran
  • Batas akhir unggah dokumen yang dipersyaratkan 28 Oktober 2018 sampai dengan pukul 23.59 WIB.
  • Aplikasi yang masuk setelah batas akhir registrasi (28 Oktober 2018 sampai dengan pukul 23.59 WIB) dan/ atau tidak melamar secara online, dianggap tidak berlaku
  • Jadwal kegiatan dan tanggal pengumuman hasil seleksi setiap tahap dapat dilihat pada jadwal kegiatan
Keterangan
  • Pendaftaran paling lambat 28 Oktober 2018
  • Proses rekrutmen TIDAK DIPUNGUT BIAYA APAPUN
  • PT Perkebunan Nusantara IV tidak pernah bekerjasama dengan biro perjalanan manapun dalam proses rekrutmen
  • Hanya pelamar TERBAIK yang akan diproses untuk mengikuti seleksi
Cara Pendaftaran
Perhatian: Kami tidak pernah meminta biaya dalam bentuk apapun, Rekrutmen Lowongan Kerja Tidak dikenakan Biaya Apapun! GRATIS!

Comments
Harapan Kami
Semoga Kamu Cepat dapat Pekerjaan ya
Amin